Urai Kepadatan dalam Kota, Satlantas Polres Tuban Uji Coba Jalur Lingkar Selatan 

    Urai Kepadatan dalam Kota, Satlantas Polres Tuban Uji Coba Jalur Lingkar Selatan 

    TUBAN - Hari ini Satlantas Polres Tuban melakukan ujicoba pengalihan arus lalulintas di jalur lingkar selatan. Uji coba yang rencananya dilaksanakan selama 6 hari tersebut dimulai pada Rabu - Jumat (15-17) pukul 08.00-18.00 WIB dilanjutkan pada hari Senin - Rabu (20-22) dimulai pukul 14.00-18.00 WIB.

    Pengalihan arus akan diuji cobakan untuk kendaraan besar, dimana kendaraan yang boleh melewati jalur selatan tersebut hanya dikhususkan untuk truck dan kendaraan lainnya besar kecuali bus, hal tersebut disampaikan Kasat lantas Polres Tuban AKP Kadek Aditya Yasa Putra, S.I.K., M.H., M.Si., Rabu (15/02/23).

    "Jadi bus serta kendaraan roda empat atau kendaraan pribadi masih tetap melewati jalur biasa" ucapnya.

    Menurut kasat lantas hasil dari ujicoba pengalihan arus selama 6 hari tersebut nantinya akan dirapatkan bersama forum terkait untuk menentukan kebijakan selanjutnya.

    "Hasil dari ujicoba selama 6 hari nanti akan kita rapatkan dengan forum terkait bagaimana cara kita untuk mengambil kebijakan, harapannya nanti saat mudik lebaran arus lalin bisa lebih lancar" terang AKP Kadek.

    Masih kata Kasat lantas, alasan dilakukannya rekayasa arus lalulintas ini karena jalur yang biasa dilewati oleh kendaraan saat ini merupakan jalur satu-satunya sebelum adanya jalur lingkar selatan sehingga sering terjadi kepadatan.

    "Dengan adanya ring road ini masyarakat juga bebas beraktivitas juga terbebas dari macet termasuk menekan angka Lakalantas" terangnya.

    Terkait dengan rambu yang ada di jalur lingkar selatan, Kadek mengatakan pihaknya masih melakukan koordinasi dengan dinas perhubungan untuk melengkapi setidaknya selama uji coba berlangsung.

    "Untuk rambu kita masih koordinasi dengan dishub, untuk sementara masih belum tapi diusahakan selama enam hari ini akan dilengkapi" tutupnya.

    Untuk kelancaran ujicoba arus lalulintas di jalur lingkar selatan tersebut Satlantas Polres Tuban sudah menyiapkan personel dilokasi untuk melakukan penyekatan dan mengarahkan kendaraan besar untuk melewati jalur lingkar selatan tersebut. (*) 

    tuban
    Achmad Sarjono

    Achmad Sarjono

    Artikel Sebelumnya

    TNI Siap Membantu Pemerintah Daerah Mengatasi...

    Artikel Berikutnya

    Agar Hewan Tidak Terserang Penyakit PMK,...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Panglima TNI Dampingi Menkopolkam Monitoring Pilkada Serentak Tahun 2024
    Kunker Pangkogabwilhan I Ke Tanjung Balai Karimun, Tinjau Pilkada Serentak di Wilayah Perbatasan
    Bakamla RI Sambut Kapal PCG BRP Gabriela di Dermaga Bitung
    Pasiops Kodim 1710/Mimika Pimpin Apel Kesiapan Pasukan TNI Pada Pengamanan TPS Pemilukada Tahun 2024 BKO Polres Mimika
    Tanamkan Karakter Kedisiplinan, Babinsa Koramil 0811/16 Singgahan Berikan Materi Wasbang Tentang LBB SMKN 1 Singgahan
    Pastikan Lancar Dan Aman, Babinsa Koramil Jajaran Kodim 0811/Tuban Kawal Pendistribusian Kotak Suara Pemilu Tahun 2024
    Jadikan Inspirasi Dan Motivasi Bagi Para Ibu ‘Aisyiyah, Danramil 0811/04 Merakurak Menghadiri Kegiatan Seminar Parenting Bersama Ikatan Guru Aisyiyah Bustanul Athfal
    Wujudkan Tuban Adem Ayem, Dandim 0811/Tuban Hadiri Apel Siaga Masa Tenang Dan Launching Patroli Gakumdu Pada Pilkada Serentak Tahun 2024
    Sinergitas Gerakan Bersih Pantai, Koramil 0811/12 Bancar Bersama Mahasiswa Unair, Wujudkan Pantai Yang Asri Di Perbatasan Jatim – Jateng
    Dukung Asta Cita Polres Tuban Beri Bantuan Pupuk untuk Petani Jagung di Tambakboyo
    Jadikan Inspirasi Dan Motivasi Bagi Para Ibu ‘Aisyiyah, Danramil 0811/04 Merakurak Menghadiri Kegiatan Seminar Parenting Bersama Ikatan Guru Aisyiyah Bustanul Athfal
    Pasipers Kodim 0811/Tuban Ikuti Kegiatan Rakor Persiapan Student Festival Week Tahun 2024 Di Kantor Dinas Pendidikan Kabupaten Tuban
    KASAD Cicipi Minuman Kuliner Khas UMKM dari Kodim 0811/Tuban
    Wujudkan Ketahanan Wilayah Yang Tangguh, Kodim 0811/Tuban Gelar Cegah Tangkal Radikalisme Dan Separatisme Semester II TA. 2024
    Kembali Berulah, Anak-anak Datangi Markas Koramil 0811/11 Kenduruan
    Sejahterakan Hidup Masyarakat, Babinsa Koramil 0811/08 Widang Karya Bakti Bedah Rumah Milik Bu Muimah
    Sinergitas Koramil 0811/20 Grabagan Dan PDGI Dalam Rangka Bakti Sosial Kepada Anak Yatim Piatu Dan Kaum Dhuafa
    Babinsa Koramil 0811/05 Rengel Bersama Masyarakat Kerja Bakti Renovasi Rumah Warga Binaan
    Bersatu Dengan Alam Wujudkan Ketahanan Pangan Nasional, Babinsa Koramil 0811/16 Singgahan Bantu Petani Tanam Jagung

    Ikuti Kami